
Pemerintahan
Top News
Sinergitas Polsek dan PAC. Ansor Wonosari, Gelar Peringatan Detik-detik Proklamasi Dengan Membunyikan Sirine dan Hening Cipta Di Pertigaan Lampu Merah Desa Kapuran
BONDOWOSO - Untuk menjaga kekhidmatan dan
menghormati jasa para pejuang pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia serta peringatan
Detik-detik Proklamasi, para pengendara yang melintas di pertigaan lampu merah Desa
Kapuran Kecamatan Wonosari Bondowoso, dihentikan sejenak oleh anggota
kepolisian Polsek Wonosari guna mengambil sikap sempurna untuk mengheningkan
cipta. Selasa Pagi, (17/08/2021).
Beberapa pengendara pengguna jalan sempat bertanya-tanya dengan aksi penghentian itu. Ia mengira ada razia pemeriksaan kelengkapan surat-surat kendaraan.
Namun setelah melihat beberapa anggota kepolisian dan diberikan penjelasan bahwa penghentian kendaraan tersebut adalah dalam rangka prosesi peringatan detik-detik Proklamasi dan hening cipta guna menghormati jasa para pejuang pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia.
“Kepada para pengendara mohon hentikan sejenak semua kegiatan dan aktivitas selama tiga menit saja untuk mengheningkan cipta dalam rangka menghormati jasa para pejuang pahlawan kemerdekaan Republik Indonesia dan Peringatan Detik-Detik Proklamasi.” Tegas Kapolsek Wonosari Akp. Syamsul Arief S.H.
Dengan penuh kesadaran dan penuh khidmat para pengguna jalan berhenti, memenuhi himbauan dari anggota kepolisian Polsek Wonosari.
Akp. Syamsul Arief S.H. menyampaikan bahwa hal tersebut merupakan bentuk kecil penghargaan terhadap jasa para pahlawan pendahulu yang telah memperjuangkan kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Saya sangat bersyukur prosesi hening cipta ini berjalan dengan penuh khidmat dan lancar, meskipun saat ini perayaan Kemerdekaan RI ke 76, Indonesia dilanda Pandemi Covid-19. Saya berharap masyarakat tetap semangat, semoga kita semua merdeka dari Pandemi Covid-19. Harap Kapolsek Wonosari.

0 Comments: