
Babinsa Desa Buduan, Koramil 0823/12 Suboh Beserta Tiga Pilar, Lakukan Pengawalan dan Pendampingan Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19
SITUBONDO - Babinsa Desa Buduan, Koramil 0823/12 Suboh beserta tiga pilar lainnya melakukan pengawalan dan pendampingan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis satu dan dua kepada masyarakat umum dan pelajar usia 12 tahun ke atas bertempat di Puskesmas Suboh, Sabtu (07/08/2021) pagi.
Serda Efendik selaku Babinsa Buduan mengatakan bahwa
total jumlah peserta yang mengikuti penyuntikan vaksinasi Covid-19 jenis
sinovac di Puskesmas Suboh ada 97 orang, namun yang tervaksin hanya 77 orang.
Sisanya sebanyak 15 orang harus dilakukan penundaan
sebab tidak lolos screening. Sebelumnya calon penerima vaksin memang
harus melalui tahap pendaftaran dan screening kesehatan oleh petugas tim
medis, tujuannya untuk menentukan langkah selanjutnya.
"Kalau kondisinya sehat maka bisa dilanjutkan
untuk menerima suntikan vaksinasi Covid-19 dengan harapan imunnya meningkat
agar tidak mudah terpapar virus Corona," ungkapnya.
Lebih lanjut, Ia menghimbau kepada masyarakat yang
sudah divaksin agar tetap waspada dan selalu mematuhi protokol kesehatan
seperti rajin mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, memakai
masker dan mengurangi mobilitas.
PEWARTA: SIGIT PRAMONO

0 Comments: